Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 10 Februari 2013

Edwin-Eko Calon Pertama Umumkan Maju Pilkada Padangpanjang


Padangpanjang, Sumbar, (antarasumbar.com ) - Edwin dan Eko Furqoni menjadi pasangan calon wali kota-wakil wali kota pertama yang mengumumkan secara terbuka maju dalam Pemilihan Kepada Daerah Kota Padangpanjang 2013. "Kami ingin melanjutkan pembangunan Padangpanjang ini lima tahun ke depan dengan motto ''basamo mambangun Padangpanjang''," kata Edwin di Padangpanja
ng, Sumatera Barat, Jumat (8/2). Pilkada Kota Padangpanjang akan digelar Juli 2013, namun hingga saat ini baru pasangan yang diusung Partai Amanat Nasional (PAN) itu yang secara resmi mengumumkan pencalonannya. Edwin saat ini menjabat Wakil Wali Kota Padangpanjang, sedang Eko saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Padangpanjang. Menurut Edwin, ia dan Eko sengaja menyatakan diri maju dalam Pilkada Padangpanjang lebih awal untuk menunjukkan konsistensi mereka terhadap komitmen yang sudah disepakati, baik dengan partai maupun pasangan calon. "Kita saat ini sedang mempersiapkan segala persyaratan pendaftaran ke KPU Kota Padangpanjang termasuk sosialisasi kepada masyarakat," kata dia. PAN bisa mengusung pasangan calon wali kota-wakil wali kota karena memiliki empat kursi di DPRD Padangpanjang. "Itu sudah melebihi syarat minimal bagi partai politik untuk bisa mengusung satu pasangan calon kepala daerah," kata Eko yang juga Ketua DPD PAN Padangpanjang. (*/ben/wij)

sumber  :antara sumbar.com

Rating: 4.5
Posting: Unknown
Judul: Edwin-Eko Calon Pertama Umumkan Maju Pilkada Padangpanjang
Comments