Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 19 Maret 2013

Akhirnya, Misteri Putra Mahkota Terkuak


Sumber : Padang Ekspres
Padangpanjang, Padek—Meski sejumlah pasangan calon telah bermunculan sebagai kandidat Walikota dan Wakil Walikota Padangpanjang periode2013-2018 mendatang, namun sosok “putra mahkota” yang selama ini menjadi misteri mulai terkuakbeberapa hari belakangan. Partai Gerindra yang merupakan partai penguasa Padangpanjang (Wako Suir Syam), cukup lama menjadi tanda tanya siapa yang bakal diusung pasca pembukaan pendaftaran bakal calon (balon) 12 Desember tahun lalu. Pembicaraan terkaitsiapa sosok ”putra mahkota” itu, sedikit-sedikitmulai mengarah terhadap salah satu figur yang disebut-sebut paling populer di tengah-tengah masyarakat saatini. Klaim untuk“putra mahkota” yang mengarah pada sosok Jon Enardi, seiring dengan terpasangnya sejumlah baliho bakal calon (balon) yang terdaftar di koalisi Gerakan Perjuangan Indonesia Raya (GPIR) itu. Bahkan, dari sekian balon yang terdaftar di koalisi tersebut, hanya baliho Jon Enardi berdampingan dengan Yurnalisman yang nota benesebagai adik kandung Suir Syam dan jugaKetua DPC Gerindra Padangpanjang itu. Namun Ketua DPC Gerindra Padangpanjang Yurnalisman Syam, seperti diberitakan koran ini beberapa waktu lalu mengatakan semua kemungkinan bisa saja terjadi dan tidak tertutup kemungkinan sosokJon Enardi sebagai pilihan. “Semua mekanismenya kita serahkan kepada DPD dan DPPPartai Gerindra, terma‐suk kepada calon yang ingin maju melalui Gerindra. Jika disetetujui DPD dan DPP, kita siap untuk mengusung calon tersebut dengan target memenangi Pemilukada Padangpanjang,” jawabnya baru-baru ini. Sementara Ketua DPD Gerindra Sumbar, Suir Syam mengaku belum menerima putusan DPP Gerindra terkait pengusungan pasangan calon dari Gerindra. Selain itu disampaikannya, putusan pengusungan balon juga masih tersangkut dengan pem‐bentukan koalisi pasca bubarnya GPIRbeberapa waktu lalu. Terkait sosok“putra mahkota” yang berhembus di tengah-tengah masyarakatsaat ini, Suir Syam belum bisa menjawab. Hanyasaja, siapa yang ditetapkan DPP Gerindra sebagai balon yang akan diusung, ditegaskannya adalah sosokpilihan yang mampu membawa Padangpanjang lebih baik lagi. “Secara partai saya selaku Ketua DPD Gerindra Sumbar tentu bertekad mengulangi kesuksesan demokrasi di DKI. Untuk itu, siapa figur terbaik yang akan diusung oleh Gerindra secara otomatisakan saya dukung. Dan tidak tertutup kemungkinan bagi siapa saja, termasuksosok Jon Enardi yang menurut saya juga merupakan putra terbaik Padangpanjang,” jawab Suir Syam. (wrd) [ Red/Administrator ]

Rating: 4.5
Posting: Unknown
Judul: Akhirnya, Misteri Putra Mahkota Terkuak
Comments