Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 14 Oktober 2012

Jon Enardi Mendaftar ke PAN dan Golkar


Daftar bakal calon (balon) Wako/Wawako Padangpanjang periode 2013-2018 mendatang makin jelas dengan pendaftaran melalui partai politik pengusung. Seperti PAN dan Golkar, masih melayani pengambilan formulir Wako/Wawako hingga, Rabu (26/9).

Kemarin, tiga dari balon Wako terkuat terlihat mendatangi kantor DPD PAN dan DPD Golkar Padangpanjang terkait urusan formulir pendaftaran sebagai orang nomor satu di Kota berjuluk Serambi Mekkah itu. Yakni Jon Enardi dan Soni Jendrial Idroes di DPD PAN, sedangkan Wawako Edwin di DPD

Jon Enardi usai menyaksikan kesemrawutan Pasar Padangpanjang, langsung menuju kantor DPD PAN di Kelurahan Bukitsurungan untuk mengambil formulir pendaftaran Walikota dan dilanjutkan ke DPD II Golkar Padangpanjang di Pasar Usang terkait hal yang sama.

Di DPD PAN, kedatangan rombongan Jon Enardi nyaris bersamaan dengan balon lainnya, yakni Sonny Jendrial Idroes. Namun berbeda, Sonny merupakan kedatangan untuk mengembalikan formulir serta kelengkapan syarat pendaftaran.

Baik Jon Enardi maupun Sonny, saat pendafataran itu disambut langsung oleh Ketua DPD PAN Padangpanjang Eko Furqani. Kedua balon tersebut, saat didampingi Eko, menyampaikan segelintir misinya untuk membawa Padangpanjang menjadi lebih baik lagi di masa mendatang.

Jon Enardi yang lebih dulu mendapat layanan oleh tim pendaftaran PAN, kepada wartawan mengatakan bahwa menjadi Walikota Padangpanjang bukan merupakan mimpi baginya. Akan tetapi, Anak Nagari Batipuh itu melihatnya sebagai panggilan hati membangun kampung halaman.

Sedangkan Sonny usai mengembalikan formulir, menyampaikan alasannya maju sebagai Walikota karena melihat potensi Kota yang terabaikan. Bagi Sonny, Padangpanjang ibarat Hongkong sebagai negara dipersimpang yang kaya raya. "Padangpanjang memiliki kesempatan yang sama dengan Hongkong," tuturnya dengan merahasiakan konsep Padangpanjang ke depan.

Sementara di hari yang sama, Wawako Edwin yang telah mendaftar ke DPD PAN beberapa waktu lalu, juga mendaftar ke DPD II Golkar Padangpanjang. Edwin merupakan balon pertama yang mendaftar di Golkar yang disusul internal Golkar, Batlimus dan Jon Enardi usai ibadah sholat Dzuhur.

Hingga saat ini, di DPD PAN telah mendaftar mengembalikan formulir Wako, yakni Eko Furqani, Edwin dan Sonny Jendrial Idroes. Sedangkan yang telah mengembalikan formulir Wawako, yakni Eko Furqani, Faizah Hayati, Syafrizal dan M Nur Idris.

" Formulir yang telah dikembalikan para balon, semuanya lengkap. Namun demikian, sesuai mekanisme akan dilakukan verifikasi oleh tim khusus. Hasilnya akan dikirim ke DPD Sumbar untuk diverikasi lagi dan hasilnya dikirim ke DPP. Kemudian baru dikembalikan ke DPD kota Pilkada," ujar tim pendaftaran R Dt Uban. (*)
[ Red/web administrator ]- Selengkapnya di PadangEkspres,Posmetro padang, Rakyat Sumbar

Rating: 4.5
Posting: Unknown
Judul: Jon Enardi Mendaftar ke PAN dan Golkar
Comments